circle amarbank

Kode Etik

Kode Etik berfungsi sebagai landasan integritas dan komitmen yang tinggi dari seluruh unsur Organisasi Bank di dalam menjalankan fungsi dan tugasnya untuk mencapai keberhasilan usaha dalam jangka panjang. Pedoman Perilaku dan Etika Bisnis (Code of Conduct) yang menjadi acuan bagi Organ Bank (Pemegang saham, Dewan Komisaris, Direksi serta Pegawai) dalam melaksanakan pekerjaannya sehari-hari dengan menerapkan nilai-nilai perilaku dan Etika Bisnis yang telah disepakati menjadi Budaya Perusahaan. Pedoman Perilaku dan Etika Bisnis Bank mencakup panduan tentang benturan kepentingan, pemberian dan penerimaan hadiah dan donasi, kepatuhan terhadap peraturan, kerahasiaan informasi dan pelaporan terhadap perilaku yang tidak etis.

Download